Diberdayakan oleh Blogger.
RSS
Post Icon

LANGKAH DESINFEKTAN

"Dok apa yang harus saya  lakukan agar anjing saya yang satu lagi selamat dari penularan Distemper dari anjing saya yang mati ini??"
Seringkali pertanyaan ini datang dari pemilik hewan....
Ketika anjing kesayangan anda mati karena penyakit parvo,  Distemper, ataupun Leptospirosisdibawah ini ada beberapa langkah yang harus anda lakukan :

  1. Pindahkan anjing peliharaan anda lain ke lokasi yang aman. bisa saja anda untuk sementara menitipkan ke rumah tempat atau keluarga.
  2. Sebaiknya dikremasi (dibakar ) atau anda ingin mengubur jasad anjing sebaiknya dengan kedalaman lebih dari 1 meter.
  3. Musnahkan perlengkapan bekas anjing seperti boneka, alas, bantalnya, sisa stock makanan yang masih ada. kemungkinan adanya virus di perlengkapan tersebut... dan dikhawatirkan bisa menularkan ke anjing yang lain.
  4. Bersihkan kandang dengan cairan pemutih pakaian jika cairan DESINFEKTAN anda tidak ada, Bahan desinfektan bisa di beli di PETSHOP atau pada DOKTER HEWAN langganan anda Jika kandang terbuat dari kayu sebaiknya jangan digunakan lagi
  5. Bersihkan seluruh tempat dirumah anda terutama tempat di mana anjing yang terkena penyakit tersebut sering berada, semprotkan desinfektan minimum 2x sehari
  6.  Langkah berikutnya bilas tangan anda dengan air dan sabun kemudian gosok tangan dan kaki anda dengan pasir atau tanah/ sama'( untuk menghilangkan kuman, virus ditangan anda) bilas air bersih dan sabun , Jangan lupa tangan, kaki dan pakaian anda juga disemprot desinfektan , bilas sekali lagi dengan sabun.
Semoga bermanfaat!!

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar